Siapa yang Berani Makan Kue Bentuk Paru - Paru Menghitam Akibat Rokok?
Semua desain menjijikkan kue tersebut benar-benar tampak nyata. Tetapi jangan khawatir, semua kue aman untuk dimakan karena bahannya memang seperti jenis kue normal pada umumnya.
Contohnya adalah kue dengan hiasan puntung rokok yang satu ini. Semua rokoknya tersebut dari biskuit yang sudah didesain menyerupai bentuk asli, kemudian dicat. Kemudian abu rokok berasal dari biskuit yang dihancurkan dan kelapa kering yang diwarnai.

Jadi bagi Anda yang punya selera makan anti jijik dan gigi tahan dengan rasa manis, kue-kue tersebut pasti cocok untuk Anda nikmati.Kue bertema rokok lainnya adalah bentuk paru-paru yang menghitam disertai dengan beberapa hiasan puntung rokok. Selain bisa menikmati kue, Anda juga sekaligus diingatkan kalau merokok buruk bagi paru-paru.

Sumber : merdeka.com